Setengah Inggris Setengah Indonesia, Maunya apa sih ?
Setengah Inggris Setengah Indonesia
Di zaman yang berkembang ini tentunya orang orang memakai bahasa inggris untuk belajar, berkomunikasi, dan hal lain. Tetapi ada beberapa orang disekitar saya atau mungkin ada juga di tempat lain yang menggunakan bahasa inggris di campur bahasa indonesia di percakapan sehari hari.
Apabila boleh jujur, saya sangat tidak suka orang yang berbicara dengan cara tersebut.
Kenapa saya tidak menyukai cara berbicara tersebut ? Sebenarnya ada banyak alasan, tapi akan saya paparkan sedikit :
1. Pertama, orang yang bicara dengan gaya tersebut biasanya pengen keliatan sok keren atau sok kaya.
2. Kemudian mereka pasti mempunyai intonasi "khas" yang menurut saya sangat menjengkelkan.
3. Ketiga, walaupun memang orang tersebut sudah terbiasa berbicara dengan bahasa campuran itu, tetap saja akan terlihat sombong, manja, atau berlebihan.
Nah itu beberapa alasan utama saya, tapi saya gak tau juga benar atau tidak tujuan mereka berbicara seperti itu. Saya aja yang sudah dibilang "bisa" bahasa Inggris, tidak banyak gaya dengan bahasa setengah setengah itu.
Maka dari itu, sudah jelas kan ? Sekian dari tulisan saya, kalau ada kesalahan kata saya minta maaf, atau menyinggung yah memang tujuannya itu sih, terima kasih.
Comments
Post a Comment